Manfaat dan Contoh Artificial Intelligence dalam Kehidupan Sehari-hari

Sadar atau tidak, saat ini kemajuan teknologi telah memungkinkan kita hidup berdampingan dengan artificial intelligence (AI) yang bertugas membantu hidup kita. AI tidak hanya mengacu pada robot humanoid seperti yang kita lihat dalam film-film. AI dapat hadir dalam fitur-fitur serta hal-hal kecil lain yang mungkin tidak Anda sadari sebelumnya.

Mulai dari bidang kesehatan, teknologi, pendidikan, dan banyak lainnya sudah menggunakan artificial intelligence. Apakah Anda sudah merasakan manfaat dari contoh artificial intelligence dalam kehidupan sehari-hari? Untuk tahu apa saja penerapan AI dalam hidup kita saat ini, simak ulasannya di bawah ini!

Mengapa Artificial Intelligence Dibutuhkan saat Ini?

Alasan saat ini artificial intelligence begitu dibutuhkan adalah karena AI menawarkan keuntungan-keuntungan yang sangat berguna. AI mempermudah setiap proses menjadi lebih baik, lebih cepat, dan lebih akurat. Saat diaplikasikan, AI bisa mengidentifikasi dan memprediksi data yang salah. Sistem AI beradaptasi melalui algoritma pembelajaran progresif yang memungkinkan AI memperoleh keterampilan baru. AI dalam mesin akan menciptakan suatu sistem yang dapat mengerti, berpikir, dan mempelajari ilmu yang kita berikan.

AI bisa membantu menciptakan solusi-solusi baru untuk masalah-masalah yang biasanya sulit dihadapi secara manual. Meski pada awalnya jawaban AI masih belum tepat, dengan semakin banyaknya umpan data yang diberikan, maka jawabannya pun akan makin akurat.

Manfaat Artificial Intelligence

Pemanfaatan dari contoh artificial intelligence sangatlah banyak diterapkan dalam kehidupan manusia. Seperti yang disinggung di atas, AI tidak hanya terbatas pada robot saja. AI bisa berupa asisten virtual di smartphone atau sistem pencegahan penipuan di aplikasi digital banking yang Anda pakai setiap hari. Jadi, mari lihat manfaat contoh artificial intelligence seperti yang baru saja disebutkan:

1. Mengurangi kesalahan manusia

Manusia selalu bisa melakukan kesalahan walaupun sudah sangat berhati-hati dalam melakukan sesuatu. Contoh artificial intelligence yang dipakai di berbagai program dan aplikasi akan membantu memeriksa kesalahan yang tidak terlihat. Apabila terjadi kesalahan, sistem AI dapat mendeteksinya langsung dan memunculkan notifikasi untuk memberi tahu kita.

2. Otomatisasi pekerjaan

Masih berhubungan dengan mempersingkat waktu, manfaat lain dari contoh artificial intelligence adalah mengotomasi pekerjaan yang harus dilakukan setiap hari. Dengan menggunakan AI, pekerjaan yang paling monoton pun bisa selesai dengan baik tiap saat.

3. Harapan baru untuk eksplorasi

Lautan dalam atau tambang berbahaya hanyalah dua dari tempat-tempat berbahaya yang ingin dieksplorasi manusia. Di sini, contoh artificial intelligence bermanfaat untuk membantu mengatasi keterbatasan kita sebagai manusia saat menjelajahi tempat-tempat asing yang berisiko.

Contoh penerapan artificial intelligence dalam kehidupan sehari-hari

Keberadaan AI telah membantu hidup manusia menjadi lebih mudah dan sederhana. Berikut ini contoh artificial intelligence dalam kehidupan sehari-hari:

1. Media sosial

Saat ini, penggunaan media sosial sudah merupakan sesuatu yang sangat wajar. Setiap detik, ada banyak orang yang membuka akun media sosial mereka, mulai dari Instagram, Twitter, TikTok, dan lainnya. Ternyata, di balik feed yang Anda lihat atau rekomendasi orang untuk diikuti, ada artificial intelligence yang berperan.

2. Navigasi online

Dengan teknologi yang semakin canggih, jarak jauh pun bisa dicapai dalam hitungan jam. Saat bepergian ke tempat baru, Anda mungkin berpikir selama ada sinyal, Anda tidak akan tersesat karena bisa menggunakan aplikasi navigasi online. Google Maps and Waze adalah contoh aplikasi navigasi yang paling banyak digunakan. Tak hanya berapa jarak lokasi yang dituju, artificial intelligence juga membantu menunjukkan estimasi waktu tiba.

3. Mesin pencari

Berapa kali dalam sehari Anda mencari suatu informasi di internet? Baik lewat Google, Yahoo, Bing, maupun mesin pencari lainnya. Mesin-mesin pencari ini tidak akan bisa memindai seluruh informasi di internet untuk menampilkan apa yang Anda inginkan tanpa adanya contoh artificial intelligence.

4. Peralatan medis

AI juga memberikan harapan baru dari sisi medis, di mana ada banyak alat bantu bagi penyandang disabilitas yang bergantung pada AI. Untuk alat-alat medis, sistem AI berperan dalam membantu penemuan penyakit di tubuh pasien dengan cepat. Dengan demikian, potensi kesembuhan serta hidup pasien pun bisa meningkat.

Kesimpulan

Sistem kecerdasan buatan AI memiliki banyak manfaat, baik dari segi bisnis maupun kehidupan sehari-hari. Perkembangan teknologi AI sekarang ini berperan banyak dalam aspek hidup kita. Sebagai sistem yang membantu kelancaran dan kemudahan hidup manusia, AI akan terus berkembang ke depannya.

Sebagai data scientist, penggunaan AI dalam mengolah data bisa sangat membantu. Setelah paham contoh-contoh artificial intelligence di atas, kini Anda bisa mempelajari data science dengan AI bersama Algoritma Data Science School. Di Algoritma Data Science School, terdapat pilihan kelas yang sesuai dengan kebutuhan dan minat Anda. Daftarkan diri Anda sekarang juga!

Referensi:

  • SAS - Artificial Intelligence: What it is and why it matters (diakses pada 22 Juli 2022)
  • Builtin - Introduction to AI (diakses pada 22 Juli 2022)
  • Great Learning - What is Artificial Intelligence? Types, Trends and Future of it? (diakses 22 Juli 2022)CSU Global - How Does AI Actually Work? (diakses 22 Juli 2022)

Get Free Learning Resources

* indicates required
Email Address *
First Name *